Maknai Perayaan Paskah Tahun 2023, BEM Fakultas Seni dan Ilmu Sosial Keagamaan Menggelar Ibadah

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Seni dan Ilmu Sosial Keagamaan (FSISK) Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado menggelar Ibadah Perayaan Paskah Tahun 2023 di Aula IAKN Manado, Senin (10/04/23).

Ibadah dipimpin oleh Jammer Prayerson, M.Pd.K (Dosen Sosiologi FSISK IAKN Manado).

ibadah bertemakan IA MENDAHULUI KAMU KE GALILEA; JANGAN TAKUT. Sementara Sub-temanya adalah KUASA PASKAH MEMBAWA TRANSFORMASI HIDUP SECARA HOLISTIK DAN BERTUMBUH LEBIH KUAT DI TENGAH TANTANGAN DISRUPSI.

Ketua BEM FSISK mengungkapkan bahwa puji Tuhan ibadah perayaam paskah fakultas seni & ilmu sosial keagamaan boleh berjalan dengan baik.

“Tujuannya untuk membangun solidaritas dan kebersamaan antara dosen dan mahasiswa Fakultas. Semoga dengan kegiatan perdana ini dapat membangun kerja sama antara kepengurusan Bem Dan juga Mahasiswa Fakultas senin& ilmu sosial keagamaan Untuk membuat kegiatan selanjutnya,” Harap Ketua BEM FSISK.*DOP

Facebook 
Instagram
Kementerian Agama 
Website IAKN Manado

Categories: Berita IAKN, News