Submit PMPRB dan PMPZI Tahun 2019 oleh Rektor IAKN Manado

 

 

Institut Agama Kristen Negeri Manado telah merampungkan dan mengunggah langsung laporan penilaian yaitu PMPZI dan PMPRB untuk tahun 2019 pada hari Selasa,31 Desember 2019. Penilaian ini bersifat final dan sudah lengkap untuk berkas pendukungnya. Pengertian PMPZI yaitu Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas, sedangkan PMPRB yaitu Penilaian Mandiri Progress Reformasi Birokrasi.

Kegiatan yang bertempat di ruang rapat IAKN Manado ini dilaksanakan langsung oleh Rektor IAKN Manado, Dr. Jeane Marie Tulung, S.Th, M.Pd, disaksikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Lembaga Dr. Heldy J. Rogahang, Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum Perencanaan dan Keuangan Olivia C. Wuwung, ST, M.Pd (Koordinator Pokja RB), Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Kepala Biro AUAK Ventje Adri Politon, M.Pd (Koordinator Pokja ZI), para Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian, dan Agen Perubahan.

Total Indeks PMPRB IAKN Manado Tahun 2019 sebesar 91,8 % dan Total Indeks PMPZI IAKN Manado Tahun 2019 sebesar 96,24%

Hasil dari Pelaporan ini juga disertai dengan mengunggah evidence / bukti dalam bentuk laporan dan lain sebagainya. Setelah semua unsur lengkap dan dokumen bukti sudah cukup lalu dilanjutkan dengan submit langsung oleh Rektor IAKN Manado secara online yang ditujukan kepada Menteri Agama Republik Indonesia. Hasil penilaian ini bisa di unduh untuk kemudian dicetak atau keperluan arsip kantor saja.

Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi dilaksanakan dengan tujuan untuk memudahkan Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam menyediakan informasi mengenai perkembangan pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan upaya-upaya perbaikan yang perlu dilakukan oleh kementerian/Lembagadan Pemerintah Daerah yang bersangkutan, serta untuk menyediakan data/informasi bagi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam rangka menyusun profil nasional pelaksanaan Reformasi Birokrasi.

Categories: Berita IAKN