Pererat Hubungan Kerjasama Internasional Rektor IAKN Manado Kunjungi Kantor Konsulat Jenderal Filipina di Manado

Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado Dr. Olivia Cherly Wuwung, S.T., M.Pd lakukan kunjungan kerja di Kantor Konsulat Jenderal Filipina Manado dalam rangka mempererat hubungan kerjasama internasional.

Rektor diterima oleh Ms. Lolita B. Capco (Konsul Jenderal Filipina) di Manado, Senin (14/08/23).

Rektor dalam perbincangan mengenalkan IAKN Manado sebagai satu-satunya Perguruan Tinggi Keagamaan Kristen Negeri (PTKKN) di bawah naungan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama RI di Provinsi Sulawesi Utara.

“Kami memiliki 3 Fakultas, 1 Program Pascasrjana dan 17 Program Studi. IAKN Manado juga membuka peluang kerjasama di bidang teologi, musik dan pariwisata.” Tutur Rektor.

Berkaitan dengan adanya Program Studi Musik Gereja dan Pendidikan Musik Gereja, Rektor mempromosikan tim Orchestra IAKN Manado yang sudah sering tampil di berbagai agenda besar Kampus bahkan kegiatan dengan berbagai Stakeholder yang menyelenggarakan kegiatan lokal, nasional dan internasional.

“Kami juga memiliki dua orang dosen yang sedang mengambil program Doktoral di Philippines National University. Ada begitu banyak potensi yang dapat dijadikan proyek bersama. Kami sangat terbuka dengan masukan dari pihak Konsulat Jenderal Filipina untuk keberhasilan kolaborasi ini.” Ucap Rektor.

Rektor berharap konsulat jenderal dapat membantu memfasilitasi kerjasama dengan Perguruan Tinggi di Filipina seperti program Sister University, pertukaran mahasiswa dan Dosen untuk pengembangan sumber daya manusia, serta membuka peluang adanya mahasiswa dari Filipina yang tertarik untuk belajar di IAKN Manado.*DOP

Facebook 
Instagram
Kementerian Agama 
Website IAKN Manado

Categories: Berita IAKN, News