Kerukunan Maesaan & MPA C.S IAKN Manado Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana Alam Kabupaten Minahasa Tenggara

Aksi solidaritas berupa penyaluran bantuan oleh Mahasiswa Kerukunan Maesaan bersama Mahasiswa Pecinta Alam C.S Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado untuk korban bencana alam di Desa Pangu Kabupaten Minahasa Tenggara sukses dilakukan pada Jumat, 24 September 2021.

Bantuan yang disalurkan adalah berupa pakaian, makanan, masker, sabun dan beberapa kebutuhan dasar lainnya. Itu juga merupakan hasil dari kegiatan pembukaan donasi pada 21-23 September 2021.

“Kegiatan kolaborasi ini kami lakukan karena merasa empati dengan saudara-saudara kami yang terdampak bencana alam yang terjadi di desa Wioi, Pangu, dan Ratahan. Pun bantuan yang kami salurkan berasal dari mahasiswa dan masyarakat yang juga peduli, kemudian kami tampung dan salurkan”, tutur Rainal Ponamon selaku Ketua MPA C.S. IAKN Manado.

Bantuan yang terkumpul sudah disalurkan oleh perwakilan dari ke dua organisasi, yakni 3 orang dari MPA C.S. dan 4 orang dari Kerukunan Maesaan.

Calvin Liando selaku ketua Kerukunan Maesaan berharap bahwa bantuan yang disalurkan bisa membantu dan sedikit meringankan beban saudara-saudara yang terdampak.

Penulis : Cindy Waturandang
Editor : MCR
Sumber Berita : MBC IAKN Manado

Categories: Berita IAKN