IAKN Manado Jadi Mitra ICRS

Indonesian Consortium for Religious Studies (ICRS) merupakan konsorsium tiga universitas di Yogyakarta yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW), dan Universitas Islam Negeri (UIN) Universitas Sunan Kalijaga. ICRS adalah program studi S3 international dalam kajian intereligious dan satu-satunya Studi Agama Program Ph.D. yang disponsori bersama oleh universitas-universitas Muslim, Kristen dan universitas-universitas nasional pada umumya.

IAKN Manado secara resmi menjadi mitra ICRS melalui Nota Kesepahaman atau MoU yang ditandatangani langsung oleh Direktur ICRS Siti Syamsiyatun, M.A., Ph.D. dan Rektor IAKN Manado Dr. Jeane M. Tulung, S.Th., M.Pd.

Nota Kesepahaman berisi tentang Kerjasama Pendidikan, Penelitian dan Pengembangan serta Peningkatan SDM dengan maksud dan tujuan untuk bersama-sama meningkatkan kegiatan penelitian dan pengembangan bidang kehidupan keagamaan serta kapasitas peneliti.

Penandatanganan MoU yang berlangsung di Universitas Gadjah Mada turut disaksikan oleh jajaran pengelola juga Pengajar ICRS, kemudian dari pihak IAKN Manado dihadiri juga Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Ketua LP2M dan para dosen yang menjadi presenter pada International Conference di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.


Categories: Berita IAKN