Dibuka Secara Resmi oleh Menteri Agama, 10 Aparatur Sipil Negara IAKN Manado SIAP Ikuti Orientasi PPPK Tahun 2024

Minahasa – Sebanyak 10 (Sepuluh) Aparatur Sipil Negara (ASN) Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado mengikuti Pembukaan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara online melalui zoom meeting di Ruang Rapat Gedung Rektorat, Kamis (25/01/2024).

Acara dimulai dengan sambutan dari pihak UIN Sunan Gunung Jati Bandung dan laporan dari Kepala Badan Litbang dan Diklat Kemenag RI, Suyitno. Dalam laporannya, Suyitno menyampaikan bahwa orientasi PPPK diikuti oleh 10,300 orang, dengan mayoritas dari mereka merupakan guru sebanyak 4,281 orang, sementara sisanya adalah dosen dan fungsional lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kegiatan bertajuk “Membangun ASN Berakhlak untuk Mewujudkan Kementerian Agama yang Profesional dan Andal” ini dibuka secara resmi oleh Menteri Agama H. Yaqut Cholil Qoumas di Aula Anwar Nasution UIN Sunan Gunung Djati Bandung Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Menteri Agama menyampaikan pesan penting kepada PPPK untuk lebih menghormati orang tua. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atas pengadaan ASN PPPK.*DOP

Facebook 
Instagram
Kementerian Agama 
Website IAKN Manado

Categories: Berita IAKN