Cyber Christian University, IAKN Manado Terima Pendampingan Tim Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama RI

Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado menerima kunjungan kerja Direktur Urusan Agama Kristen Dr. AmsaI Yowei, S.E., M.Pd.K bersama Ketua Implementing Unit Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama Republik Indonesia (Ditjen Bimas Kristen Kemenag RI) Prof. Dr. Drs. Achmad Syahid, M.Ag bersama tim pada Selasa, 28/11/23.

Kunjungan ini dalam rangka pendampingan pelaksanaan program 10.10 Ditjen Bimas Kristen Kemenag RI.

Dalam sambutannya, Dr. Olivia Cherly Wuwung, S.T., M.Pd menyampaikan bahwa 7 (Tujuh) Program Strategis Menteri Agama yang diturunkan menjadi Program Prioritas Ditjen Bimas Kristen, 5 (Lima) di antaranya berkaitan langsung dengan IAKN Manado.

“Satu diantaranya, IAKN Manado ditetapkan Menteri Agama sebagai pilot project program Christian Cyber University.  Sesuai arahan Dirjen Bimas Kristen, kami secara cepat dan konsisten menyiapkan semua infrastrukturnya, termasuk Grand Design,” Tutur Rektor.

Direktur Urusan Agama Kristen Dr. AmsaI Yowei, S.E., M.Pd.K menyampaikan pihaknya ingin melihat secara langsung implementasi program 10.10 di IAKN Manado.

“Saya harus melihat apa yang kurang, sarana prasarana yang dibutuhkan menjadi catatan bagi kami,” ujar Mantan Kakanwil Kemenag Papua ini.

5 program, kata Direktur, yang terkait dengan IAKN Manado di antara Christian Cyber University, Desa Moderasi Beragama, Layanan Inkubasi Berbasis Moderasi Beragama, Jurnal Bereputasi, dan Transformasi Kelembagaan adalah mandat Dirjen Bimas Kristen. “Saya harap IAKN Manado fokus pada program tersebut dengan cara kerja kolaburatif, disiplin, saling pengertian untuk mencapai tujuan demi kemajuan Pendidikan Tinggi Keagamaan Kristen,” Jelas Direktur.

Selanjutnya, Ketua Implementing Unit Ditjen Bimas Kristen, Prof. Dr. Drs. Achmad Syahid, M.Ag menyampaikan bahwa semua eviden terkait program prioritas Menag dan Dirjen Bimas Kristen yang dikerjakan IAKN Manado dikumpulkan untuk dilaporkan kepada Dirjen, dan selanjutnya kepada Menteri Agama.

Lebih lanjut, mengenai Cyber Christian University, Syahid mengingatkan harus segera terlihat progresnya. “Siapkan video tutorial mulai dari pendaftaran, tes masuk, learning, bahan belajar, bagaimana dia belajar, penilaian bukan dari dosen tapi diri sendiri, semua dilakukan secara digital. Jika ini terjadi akan lebih baik dari kampus lain,”dorong Ketua.https://bimaskristen.kemenag.go.id/news-691-kawal-akselerasi-program-prioritas-menag-tim-ditjen-bimas-kristen-lakukan-pendampingan-di-iakn-manado.html

Semua hasil dari kegiatan pendampingan selama 3 hari ini, selanjutnya ditabulasi oleh tim menjadi data laporan kepada Dirjen.

Turut hadir pada pendampingan ini, Kepala Biro IAKN Manado, para Wakil Rektor, para Koordinator Program, para  Dosen, Tim Ditjen Bimas Kristen dan Tim Insitut Teknologi Surabaya.*DOP

Facebook 
Instagram
Kementerian Agama 
Website IAKN Manado

Categories: Berita IAKN, News