Ayo! Mahasiswa Baru IAKN Manado Siapkan Diri Ikuti PK2MB 2021

Semester ganjil tahun ajaran 2021/2022 akan segera dimulai, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) bersama 10 (Sepuluh) Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himapro) Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado siap melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PK2MB) sebagaimana dalam mekanisme Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) yang telah dinyatakan lulus melalui tes tulis dan wawancara.

Pendaftaran PK2MB IAKN Manado telah dibuka mulai 10 – 13 Agustus 2021 dan pelaksanaan kegiatan akan dilaksanakan pada 17 – 20 Agustus 2021 melalui ruang virtual.

Aiko Waturandang sebagai bagian dari BEM mengatakan kegiatan PK2MB sendiri akan dilaksanakan secara daring mengingat keadaan belum memungkinkan dikarenakan pandemi covid-19, sama seperti tahun lalu, PK2MB kali ini berbasis digital dengan memanfaatkan media zoom cloud meeting dan aplikasi pendukung lainnya.

“Para Maba juga harus siap dibentuk dan berkorban dalam kegiatan PK2MB yang akan dilaksanakan nanti.” Jelas Aiko

Harapan dari BEM kiranya para Maba dapat mendaftarkan diri untuk mengikuti kegiatan PK2MB dan semoga kegiatan ini terlaksana dengan baik juga membawa manfaat kedepannya bagi banyak orang dan kampus tercinta IAKN Manado.

“Para peserta agar supaya bisa mendaftar dan mengikuti serta menikmati setiap proses dalam kegiatan PK2MB ini dengan baik.” Tutup Aiko.

Peserta dapat mendaftar melalui google form https://forms.gle/kr3qrUepbrUhkAwi6

Penulis : Chezia Kaunang
Editor : Marselino Runturambi
Sumber Berita : MBC IAKN Manado

Categories: Berita IAKN