
Manado, 22 April 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado ikut serta dalam kegiatan “Gerakan Penanaman Satu Juta Pohon Matoa” yang diikuti oleh civitas akademika, mahasiswa serta tenaga kependidikan.
Kegiatan ini merupakan bagian dalam gerakan besar yang ditandai oleh terbitnya Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 244 Tahun 2025, yang memuat arah kebijakan strategis dan program prioritas Kementerian Agama Tahun 2025-2029.
Rektor IAKN Manado, Dr. Olivia Cherly Wuwung. ST., M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan bahwa gerakan ini merupakan bentuk nyata komitmen kampus dalam menjaga kelestarian lingkungan sekaligus mendukung program penghijauan nasional.
“Pohon matoa bukan hanya tanaman khas endemik daerah Papua tetapi juga banyak ditemui di Sulawesi Utara yang melambangkan keteduhan, kelestarian, dan harapan. Harapan akan masa depan bumi yang lebih hijau, lebih sehat, dan lebih adil bagi generasi yang akan datang. ujar beliau.

Penanaman pohon dilakukan secara simbolis oleh Rektor dan juga Kepala Biro AUAK IAKN Manado di halaman kampus, selanjutnya dilanjutkan dengan pembagian bibit pohon kepada setiap Fakultas yang ada, Pascasarjana, Lembaga-Lembaga, serta perwakilan dari mahasiswa ada dari Mapala dan juga BEM.

Dengan mengusung semangat kolaborasi dan kepedulian terhadap bumi, IAKN Manado berharap gerakan ini menjadi awal dari perubahan besar dalam menjaga lingkungan serta membangun kesadaran ekologis di tengah masyarakat.*Eun