Manado, 31 Oktober 2024 – Bertempat di atrium Manado Town Square (Mantos) 1, ajang bergegsi Grand Final Pemilihan Putra dan Putri Mahasiswa Kristen Berprestasi tahun 2024 sukses digelar.
Sejumlah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Sulawesi Utara menunjukan bakat dan kebolehannya dalam ajang ini dan berlomba untuk menjadi pemenang.
Agenda ini menjadi semakin bergengsi sebab menurut penuturan ketua panitia kegiatan, Pemilihan Putra dan Putri Mahasiswa Kristen Berprestasi tahun 2024 menjadi event pertama yang diselenggarakan oleh Persekutuan Mahasiswa Kristen Sulawesi Utara.
Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado sebagai salah satu kampus di Sulawesi Utara juga turut mengutus mahasiswa untuk ikut serta dalam ajang tersebut. Empat mahasiswa dari Program Studi Teologi (Akademik) ambil bagian dalam perhelatan bergengsi MKB Sulawesi Utara dan berhasil melaju sampai ke babak final.
Empat utusan IAKN Manado pulang dengan kebanggaan sebab semuanya berhasil memperoleh gelar dan piala dalam ajang tersebut. Empat orang mahasiswa tersebut ialah:
- Edwin N. Hiwoi: Mahasiswa Program Studi Teologi (Akademik) semester VII berhasil meraih gelar Putra MKB Sulawesi Utara tahun 2024 (Winner);
- Triatno Matteuw: Mahasiswa Program Studi Teologi (Akademik) semester V berhasil meraih gelar Wakil II Putra MKB Sulawesi Utara tahun 2024;
- Anastasya Y. Kareho: Mahasiswa Program Studi Teologi (Akademik) semester III berhasil meraih gelar Putri Terfavorit MKB Sulawesi Utara tahun 2024;
- Maharani C. Ramenusa: Mahasiswa Program Studi Teologi (Akademik) semester VII berhasil meraih gelar Media Sosial Inspirator Putri MKB Sulawesi Utara tahun 2024.
Keempat mahasiswa tersebut merupakan mahasiswa aktif di Program Studi Teologi (Akademik) dan terbilang sebagai mahasiswa berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik.*RA