IAKN Manado dan IAIN Manado Terima Hibah dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow

Lolak, 1 Oktober 2025 – Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado dan Institut Agama Islam (IAIN) Manado menerima hibah aset milik daerah dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow. Serah terima ditandai dengan penandatanganan Naskah Hibah dan Berita Acara oleh Bupati Bolaang Mongondow, Yusra Alhabsyi, didampingi Wakil Bupati, Dony Lumenta, kepada Rektor IAKN Manado  Olivia Cherly Wuwung, S.T., M.Pd. dan Rektor IAIN Prof. Dr. Ahmad Rajafi, M.H.I.

Kegiatan berlangsung di Ruang Kerja Bupati Bolaang Mongondow, Rabu (01/10/2025), dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow, Abdullah Mokoginta, SH., M.Si., serta jajaran pemerintah daerah dan pimpinan perguruan tinggi.

Rektor IAKN Manado, Dr. Olivia Cherly Wuwung, ST., M.Pd, menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas dukungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow yang telah memberikan perhatian bagi pengembangan pendidikan tinggi keagamaan Kristen di Sulawesi Utara. Menurutnya, hibah ini akan sangat bermanfaat bagi peningkatan mutu dan layanan akademik di IAKN Manado.

“Kerja sama dan dukungan ini merupakan wujud nyata sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi dalam membangun sumber daya manusia yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing,” ujar Rektor IAKN.

Dengan adanya hibah ini, diharapkan hubungan baik antara IAKN Manado, IAIN Manado, dan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow dapat terus terjalin demi kemajuan pendidikan, masyarakat, dan daerah.

Turut hadir Wakil Rektor II, Dr. Farno Billy Arthur Gerung, M.Th , Kepala Biro AUAK, Anneke Marie Purukan, S.PAK., M.Pd. , dan Kepala Bagian Umum & Layanan Akademik Biro AUAK, Max Bastian Tumbel, SE.Ak., M.A.P.

Editor & Foto: RKG

Categories: Berita IAKN, Events, News, News, News