Perkuat Sinergi, IAKN Manado Hadiri Rapat Koordinasi Alih Bentuk PTKKN di Kementerian Agama

Jakarta – Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado, Olivia Cherly Wuwung bersama Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik, dan Kemahasiswaan (AUAK) Anneke M. Purukan, mengikuti rapat koordinasi bersama Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia, Kamaruddin Amin di Jakarta, pada Kamis (18/9/2025).

Dalam rapat tersebut, Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Kristen Kementerian Agama RI, Jeane Marie Tulung didampingi Sekretaris Ditjen Bimas Kristen, Johni Tilaar, memaparkan langkah-langkah strategis terkait proses alih bentuk Perguruan Tinggi Keagamaan Kristen Negeri (PTKKN) dari Institut menjadi Universitas Kristen Negeri (UKN). Forum ini menjadi ruang koordinasi yang esensial sebagai upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi keagamaan Kristen di Indonesia.

Turut hadir jajaran pimpinan dari berbagai PTKKN yang memberikan kontribusi pemikiran terhadap arah kebijakan nasional di sektor pendidikan tinggi keagamaan Kristen. IAKN Manado hadir dan sedang mempersiapkan berbagai persyaratan administratif, akademik, dan infrastruktur sebagai bagian dari proses transformasi menuju universitas.

Kementerian Agama melalui Direktorat Jenderal Bimas Kristen secara konsisten berupaya memastikan proses alih bentuk PTKKN berjalan sesuai prosedur, transparan, akuntabel, serta memberikan dampak positif bagi peningkatan mutu pendidikan.

Editor: OS

Categories: Berita IAKN, Events, News, News, News