Prodi S2 Teologi pada Pascasarjana IAKN Manado Raih Akreditasi “Baik Sekali” dai BAN-PT

Minahasa, 19 Oktober 2024 – Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado kembali menorehkan prestasi gemilang. Program Studi Magister (S2) Teologi berhasil meraih peringkat akreditasi “Baik Sekali” berdasarkan penilaian terbaru dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Peringkat ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh sivitas akademika IAKN Manado dalam meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Akreditasi “Baik Sekali” menunjukkan bahwa Program Studi S2 Teologi IAKN Manado telah memenuhi standar kualitas yang ditetapkan oleh BAN-PT dan diakui memiliki mutu yang sangat baik di tingkat nasional.

Ke depan, Program Studi S2 Teologi IAKN Manado berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas kerjasama dengan berbagai institusi baik di dalam maupun luar negeri, demi memperkuat peran sebagai pusat kajian teologi yang berkontribusi bagi gereja dan masyarakat luas.

Dengan akreditasi “Baik Sekali” ini, IAKN Manado semakin siap melahirkan teolog-teolog yang kompeten, berintegritas, dan berwawasan global.*JS