Minahasa, 2 Oktober 2024 – Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado dan Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) sebagai upaya memperkuat kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Penandatanganan ini menandai komitmen kedua institusi dalam membangun kolaborasi akademik yang lebih luas dan berkelanjutan.

Acara penandatanganan yang digelar di kampus IAKN Manado ini dihadiri oleh jajaran akademik kedua universitas. Dekan Fakultas Psikologi UNTAG Surabaya, Dr. Rr. Amanda Pasca Rini, M.Si., Psikolog, hadir mewakili Rektor UNTAG Surabaya.
Dalam sambutannya, Dekan menyatakan, “MoU ini merupakan langkah penting dalam membangun sinergi antara UNTAG Surabaya dan IAKN Manado. Kami berharap kerja sama ini dapat memperkuat kapasitas akademik, memperluas wawasan mahasiswa, dan menghasilkan penelitian yang bermanfaat bagi masyarakat luas.”
Kerja sama yang terjalin mencakup berbagai aspek akademik seperti pertukaran dosen dan mahasiswa, kolaborasi penelitian, serta pengembangan program pelatihan dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, MoU ini membuka peluang pengembangan program studi di kedua universitas, terutama di bidang psikologi, teologi, dan humaniora.
Rektor IAKN Manado, Dr. Olivia Cherly Wuwung, S.T., M.Pd, juga dalam sambutannya menyampaikan bahwa perjanjian kerja sama ini merupakan langkah strategis bagi kedua institusi dalam memperkuat sinergi di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
“Kami percaya bahwa kerja sama ini tidak hanya akan memperkaya masing-masing institusi, tetapi juga akan berdampak positif bagi pengembangan kapasitas sumber daya manusia, khususnya di bidang psikologi dan pendidikan agama.” Ujar Rektor.
Lebih lanjut, Rektor menekankan pentingnya kerja sama lintas institusi dalam menghadapi tantangan pendidikan di era globalisasi.
Rektor berharap bahwa kolaborasi ini akan menghasilkan inovasi-inovasi baru yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.
Penandatanganan MoU ini menjadi titik awal bagi sejumlah kegiatan kolaboratif yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, dengan harapan dapat memberikan dampak positif bagi civitas akademika kedua universitas dan masyarakat luas.
Selain penandatanganan MoU, pada kegiatan yang sama juga dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) Fakultas Seni dan Ilmu Sosial Keagamaan (FSISK) IAKN Manado dengan Fakultas Psikologi UNTAG Surabaya, MoA Fakultas Teologi dengan Fakultas Psikologi UNTAG Surabaya, Implementation Arrangement (IA) Program Studi (Prodi) Psikologi Kristen dengan Fakultas Psikologi UNTAG Surabaya dan Prodi Pastoral Konseling dengan Psikologi UNTAG Surabaya.
Kegiatan dilanjutkan dengan kuliah umum yang akan disampaikan oleh Bapak Dr. Andik Matulessy, M.Si., Psikolog (Ketua Umum Himpunan Psikologi Indonesia) bertemakan “Peran Psikologi dalam Menghadapi Society 5.0”.*EW